top of page
liufetoonys

PERJUANGAN BANGSA INDONESIA MEMPERTAHANKAN INTEGRITAS BANGSA

Integrasi bangsa dapat dilihat dari berbagai aspek, yaitu :

  1. Aspek politik atau integrasi politik;

  2. Aspek ekonomi atau integrasi ekonomi, yaitu saling ketergantungan ekonomi antar daerah yang bekerja sama secara sinergis;

  3. Aspek sosial budaya atau integrasi sosial budaya, yaitu hubungan antar suku, antar lapisan, dan antar golongan.

Secara umum, integrasi bangsa mencerminkan proses persatuan masyarakat dari berbagai wilayah yang berbeda atau memiliki perbedaan.

Integrasi bangsa Indonesia dibentuk oleh berbagai faktor, diantaranya :

  1. Adanya rasa senasib dan seperjuangan yang diakibatkan oleh faktor sejarah

  2. Adanya ideologi nasional yang tercermin dalam simbol negara yaitu Garuda Pancasila dan semboyan Bhinneka Tunggal Ika

  3. Adanya tekad serta keinginan untuk bersatu di kalangan bangsa Indonesia seperti yang dinyatakan dalam Sumpah Pemuda

  4. Adanya ancaman dari luar yang menyebabkan munculnya semangat nasionalisme di kalangan bangsa Indonesia

  5. Penggunaan bahasa Indonesia

  6. Adanya semangat persatuan dan kesatuan dalam bangsa, bahasa dan tanah air Indonesia

  7. Adanya kepribadian dan pandangan hidup kebangsaan yang sama yaitu Pancasila

  8. Adanya jiwa dan semangat gotong royong, solidaritas dan toleransi keagamaan yang kuat

  9. Adanya rasa senasib sepenanggungan akibat penderitaan penjajahan

  10. Adanya rasa cinta tanah air dan mencintai produk dalam negeri

Nah, integrasi bangsa juga dapat terhambat dan terancam oleh faktor-faktor berikut, loh :

  1. Kurangnya penghargaan terhadap kemajemukan yang bersifat heterogen.

  2. Kurangnya toleransi antar golongan

  3. Kurangnya kesadaran dari masyarakat Indonesia terhadap ancaman dan gangguan dari luar

  4. Adanya ketidakpuasan terhadap ketimpangan dan ketidakmerataan hasil-hasil pembangunan

Untuk menghindari ancaman tersebut dan menjaga integrasi bangsa, ada beberapa hal yang bisa dilakukan, di antaranya :

  1. Tidak berperilaku rasis

  2. Memberikan kebebasan beragama kepada orang lain

  3. Bertindak adil kepada sesama

  4. Bertindak sesuai peraturan yang berlaku baik di sekolah, masyarakat, berbangsa dan bernegara

  5. Menumbuhkan sikap tenggang rasa

  6. Aktif ikut serta dalam kegiatan masyarakat

  7. Bersikap penuh empati, tenggang rasa, dan toleran terhadap antar sesama manusia

  8. Menjalankan kewajiban dan amanah di lingkungan manapun dengan sebaik mungkin

  9. Tidak bertindak semena-mena atas dasar kuasa yang dimiliki

  10. Tidak menciptakan kelompok-kelompok tertentu yang dapat mengancam integritas bangsa .Jika integrasi bangsa terancam, maka Indonesia akan mengalami kekacauan bahkan kerusuhan yang dapat membahayakan masyarakat.

51 views0 comments

Recent Posts

See All

PERTEMUAN KE 9 KELAS XII

https://youtu.be/FpHSmDAa-oQ TUGAS Setelah menonton vidio tersebut buatlah rangkuman catatan pada buku catatan masing-masing buatlah 5...

PERTEMUAN 8 KELAS XII

Sejarah Politik Indonesia di Masa Awal Kemerdekaan Pada saat Indonesia baru merdeka, pemerintah Indonesia saat itu masih belum mengatur...

PERTEMUAN 7 KELAS XII

https://youtu.be/o5NPlJXlP6Y TUGAS SETELAH MENONTON VIDIO TERSEBUT BUATLAH SEBUAH RINGKASAN CATATAN PADA BUKU CATATAN MASING-MASING...

Comments


bottom of page